Kamis, Agustus 22, 2013

Sudahkah Blog Anda Bersih Dari Broken Link?

Makhluk apakah Broken Link itu ?. Kenapa sebaiknya blog kita bersih dari link-link yang rusak ini ?. Para sobat blogger mungkin sudah sering mendengar istilah ini, tapi apakah sudah menjadi concern dalam me-maintenance blog secara rutin, mungkin belum semua melakukannya. Saya sendiri baru mulai lagi untuk merapihkan kembali blog seadanya ini, setelah dua tahun tidak diapa-apain, yup dua tahun!. Ada satu dan ‘seratus’ hal lain yang membuat saya vakum sedemikian lama. Tapi bukan itu yang akan saya sharing pada tulisan kali ini. Sekarang saatnya bersih-bersih. Membersihkan blog dari broken link !.

Broken Link itu bisa diibaratkan dengan kuman atau bakteri yang menempel pada tubuh kita yang dapat mengganggu kesehatan tubuh atau menyebabkan sakit. Coba cek link-link yang ada pada blog sobat, sampling saja dulu dan bisa dimulai dari halaman tukar link misalnya. Jika setelah di-klik link tersebut ternyata muncul pesan 404 File Not Found atau sejenisnya maka itulah broken link. Hal itu akan sangat merugikan jika link rusak tersebut masih menghiasi blog kita. Kenapa hal itu bisa terjadi ?. Ada beberapa faktor utama yang bisa menjadi sebab, diantaranya :
  1. Ada postingan pada blog yang karena alasan tertentu kemudian dihapus, padahal postingan tersebut sebelumnya sudah ter-index di google search engine sehingga pada saat ada pengunjung yang meng-klik link posting tersebut melalui search engine, dia hanya akan menemui halaman kosong. 

  2. Terdapatnya suatu link atau url dalam blog kita, lazimnya ada di postingan, di template ataupun di kotak komentar dimana ternyata halaman yang dituju sudah tidak ada. Bisa jadi karena memang sudah dihapus oleh pemiliknya seperti diuraikan pada point 1, atau bisa juga karena sudah dihapus oleh Google. Paling banyak ditemukan biasanya ada di kolom komentar, apalagi jika blog sobat adalah penganut paham Dofollow seperti blog ini. 
Lantas, mengapa hal tersebut tidak bisa kita biarkan saja?
Ada beberapa akibat fatal yang pasti tidak sobat inginkan terjadi pada blog sobat yang sudah dibuat dengan susah payah, diantaranya :
  1. Search Engine, terutama Google paling tidak suka Broken Link. Kita bisa mendapatkan hukuman bila hal itu ditemukan pada blog kita. Implikasinya jelas, page rank kita bisa dipangkas dan posisi blog kita di SERP akan makin terpuruk sehingga orang akan makin sulit menemukan apalagi mengunjungi blog kita. Otomatis jumlah trafik blog hanya akan membuat kita mengelus dada.  

  2. Bila jumlah link rusak tersebut banyak, blog kita bisa ditandai sebagai “spammer”. Karena pengguna internet atau pengunjung yang meng-kliknya tidak bisa menemukan halaman informasi yang dicari dan ini tentunya mengecewakan mereka. Akibatnya kita bisa dilaporkan oleh banyak orang sebagai spammer. 
Kembali ke program pembersihan , setelah saya cek, ternyata dalam blog ini mengandung 215 broken link. Yups, dua ratus lima belas link rusak. Dan untuk itu saya butuh mengalokasikan sedikit waktu untuk membersihkannya. Oleh sebab hal tersebut, disamping juga karena keterbatasan waktu saat saya menulis artikel ini, maka sharing tentang bagaimana cara menemukan broken link di blog sobat sekaligus menghapusnya dengan tuntas akan saya sampaikan pada postingan berikutnya. Mudah-mudahan sobat berkenan mampir kembali dan sama-sama membuat blog kita bersih dari Broken Link.

4 komentar:

  1. ane jarang ngecek broken link gn, gimana dong ?

    BalasHapus
  2. wah ternyata efeknya jelek juga ya gan.. tapi hapus 1 per satu juga repot ya.. heheh

    BalasHapus
  3. broken link sudah saya usahakan hapus dari google webmaster. tapi karena pakai joomla jadi link nya banyak sekali. ampun.

    BalasHapus
  4. Anonim3:39 AM

    sudah gan kemaren bongkar bongkar web master banyak juga hahaha

    BalasHapus

Komentar Sahabat.. (But, spam is not friendly)